25 Mei 2009

Tahun Depan Alumni Peternakan Kongres di Makassar

Rabu, 15 April 2009 | 19:38 WITA

MAKASSAR, TRIBUN - Pengurus Cabang Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) ditunjuk menjadi pelaksana Kongres ISPI yang rencananya digelar di Makassar tahun depan. Kongres ini dilakukan untuk memilih Ketua Umum Pengurus Besar (PB) ISPI yang baru.

Demikian diungkapkan Ketua Umum PB ISPI, Yudi Guntara Noor, saat mengukuhkan pengurus Cabang ISPI Sulsel periode 2008-2012 di Hotel Delta, Jl Sultan Hasanuddin, Rabu (15/4).
Menurut Yudi, ISPI Sulsel dipilih menjadi tuan rumah karena dinilai sebagai salah satu ISPI paling aktif di Indonesia.

"Mudah-mudahan kalau tidak ada halangan, kongres tahun depan akan dilaksanakan di Makassar. Saya yakin teman-teman di Makassar mampu melaksanakannya," kata Yudi yang berprofesi sebagai pengusaha di bidang peternakan ini.

Alumni Fakultas Peternakan Universitas Padjajaran (Unpad) ini juga berharap, gagasan-gagasan ekonomi peternakan akan lahir dari Makassar. Sekretaris ISPI Sulsel, Dr Jasmal A Syamsu dalam keterangannya menyambut baik rencana Makassar sebagai tuan rumah kongres tahun depan. Menurut dosen Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin (Unhas) ini, secara infrastruktur dan kepengurusan, ISPI Sulsel siap menjadi pelaksana kongres.

Adapun pengurus Cabang ISPI Sulsel yang dilantik, kemarin terdiri dari dewan penasehat, dewan ahli, pengurus inti dan beberapa bagian. ISPI Sulsel saat ini dipimpin HM Arfandy Idris yang kini tercatat sebagai anggota DPRD Sulsel dengan sekretaris Dr Ir Jasmal A Syamsu.(*)

Sumber : TRIBUN TIMUR MAKASSAR

Langganan Via Email

Masukkan Email Anda ke Kotak dibawah ini, untuk berlangganan tulisan:

Dikirim Oleh FeedBurner

Curriculum Vitae


Tentang Prof. Dr. Ir. Jasmal A. Syamsu,M.Si ? Silahkan Klik disini

Mari Bergabung

Jasmal A Syamsu

Jasmal A Syamsu ©Template Blogger Green by Dicas Blogger. Desain Tataletak: Sang Blogger

TOPO